PENULIS : Dr. Dhikrul Hakim, M.Pd.I. | ISBN : 978-602-74990-6-5 | PENERBIT : Erhaka Utama Yogyakarta | UKURAN BUKU : A5
Buku ini telah disesuaikan dengan silabus dan pokok bahasan kurikulum nasional. Dengan hadirnya buku ini dapat membantu para mahasiswa yang menempuh mata kuliah psikologi belajar dalam mempelajari dan memahami perilaku dan perubahan-perubahan pada diri siswa sebagai akibat dari proses pembelajaran serta mampu membimbingnya dalam mencapai prestasi belajar secara optimal dan efektif. Secara rinci buku ini memuat beberapa materi penting diawali dengan pengertian psikologi belajar, pembagian, obyek, ruang lingkup, tujuan, kegunaan dan manfaat psikologi belajar. Sifat, hakekat, dan aktifitas kejiwaan manusia dalam kehidupan. Heriditas dan lingkungan serta pengaruhnya terhadap pertumbuhan dan perkembangan manusia. Pertumbuhan dan perkembangan psikofisik dan arti penting perkembangan bagi proses pembelajaran siswa. Konsep belajar dan faktor-faktor yang mempengaruhi. Konsep motivasi dalam belajar. Teori-teori belajar dan aliran-aliran psikologi belajar: behavioristik, kognitifistik, humanistik dan konstruktivistik. Konsep kesulitan belajar siswa dan cara mengatasinya. Pengertian tentang Pengajaran perbaikan, perlunya pengajaran perbaikan. Hubungan pengajaran perbaikan dalam proses belajar mengajar. Sifat khusus pengajaran perbaikan dengan masalahnya. Pengertian evaluasi, tujuan, fungsi dan jenis-jenis evaluasi. Khususnya yang dikaitkan dengan sudut pandang islam.
Reviews
There are no reviews yet.